peresmian Magister Ilmu Komunikasi Dan Corporate Marketing Communication STISIPOL Candradimuka Palembang
PALEMBANG - Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (STISIPOL) Candradimuka Palembang hari ini resmi membuka Program Studi Magister Ilmu Komunikasi Dan Corporate Marketing Communication, yang mana keduaprogram ini hanya membutuhkan waktu hanya dua tahun pendidikan.
Ketua Rektor STISIPOL Candradimuka Palembang,Dr. Hj. Lihabsari Prihatini, MSi menjelaskan pada saat jumpa pers di Aula
Mini Ismail Djalili Sabtu 23 Maret 2019. Menurut dia program Pascasarjana
ilmu komunikasi ini sengaja ia kembangkan mengingat semakin majunya
teknologi, oleh sebab itu untuk mengimbangi kemajuan zaman tersebut dirinya berupaya menciptakan sumber daya manusia yang mumpuni baik dalam segi teknologi informasi maupun dalam dunia perbisnisan .
" Harapan saya dengan adanya S2 ilmu komunikasi tersebut, dapat
menghasilkan dan meluluskan SDM-SDM yang berkompeten di bidang ilmu
komunikasi baik sekala nasional maupun internasional, sesuai dengan visi
dan misi yang telah kita rancang." Ungkapnya.
Senada dikatakan ketua jurusan S2 Komunikasi Budi Santoso, M. Com
mengatakan meskipun baru dua program yakni Studi Magister Ilmu Komunikasi
Dan Corporate Marketing Communication dirinya akan semaksimal mungkin untuk
berupaya mengembangkan program-program yang lain.
" Untuk pemula ini kita baru ada dua program yaitu program Studi Magister
Ilmu Komunikasi Dan Corporate Marketing Communication, kita konsentrasi ke
sana dulu, sebab kita melihat di erah yang serba canggih ini kedua program
ini sangat tepat dan sangat di butuhkan, kami yakin lulusan S2 Komunikasi
ini insyaallah akan dicari oleh perusahaan-prusahaan baik asing maupun
dalam negri," ujarnya.
Dilanjutkan Budi, untuk jadwal perkuliahan di S2 Komunikasi ini terdiri
dari tiga pilihan yaitu. Kelas Reguler pagi hanya Rabu dan Kamis di mulai
pukul 08: 00 wib hingga selesai, reguler soreh Rabu dan Kamis pukul 16:30
Wib hingga selesai, dan Non reguler hari Sabtu di mulai sejak pukul 08:00
hingga selesai.
" Total SKS ada 38 SKS dari 16 Mata Kuliah, bagi yang berminat silahkan
mendaftar diri, kita buka setiap hari kerja, dengan dosen yang mengajar
rata-rata doktor baik lulusan luar maupun dalam negri," terangnya.